Komitmen Menulis Di Blog



Pertemuan       : 8 (Resume ke-8)

Gelombang      : 28

Hari/Tanggal   : Rabu, 25 Januari 2023

Tema               : Komitmen Menulis Di Blog

Narasumber     : Drs. Dedi Dwitagama, M.Si

Moderator       : Sigid PN, SH, 

 

Komitmen Menulis Di Blog

Assalamu alaikum warahmatulahi wabarokaatuh

Hari menjelang malam seusai shalat maghrib kepala terasa agak pening karena sejak siang gigi terasa nyeri sehingga minum obat terasa reda nyerinya, Karena baru sempat membuka handphone saya baru tahu jika materi malam ini dengan menggunakan zoom yang sebenarnya bukan hal yang baru bagi saya karena saya sudah biasa mentaarufkan pasangan lewat link zoom dari salah satu biro jodoh  jika sudah ada kecocokan dari keduanya dipertemukan dengan didampingi oleh kedua orang tua masing-masing. Sungguh luar biasa nara sumber menyampaikan materi yang membawa pertemuan mengalir seperti obrolan antar teman padahal masing-masing ditempat yang berjauhan, tampaknya peserta sangat antusias karena tema yang akan disampaikan sangat dibutuhkan untuk kelangsungan tulisan dalam blog termasuk saya sendiri.




 Teriri  Teriring doa dan rasa syukur  atas waktu dan kesehatan yang diberikan kepada kita semua, sehingga kita masih bisa mengikuti kelas belajar KBMN Angkatan 28. Dimoderatori oleh Bapak Sigid PN, SH yang sudah memiliki pengalaman dalam menulis diangkatan sebelumnya. Materi akan disampaikan oleh Bapak Drs Dedi Dwitagama, M.Si, beliau adalah seorang pendidik, trainer, penulis, motivator, dan Bloger Indonesia. Beliau menulis sejak tahun 2005 bahkan sampai malam tadi sudah melakukan presentasi sebanyak 1.204 dari tahun 1990.

            Sebagai pembuka materi beliau menceritakan seorang mahasiswa yang mengagumi seorang profesor yang mengajarnya dengan  sepenuh hati, menyenangkan dan penuh kasih sayang serta masih banyak lagi kelebihan yang dimiliki sang profesor tersebut, namun meskipun sang profesor  baik sekali dalam mengajarnya sayang sekali masih kalah dengan ngetopnya sandal jepit yang diposting dimedia sosial sehingga begitu dicari digoogle akan muncul diskripsinya mulai harga serta merknya. Berbeda dengan Sang profesor yang baik karena tidak menulis dimedia sosial,guru yang hebat bukanlah mereka yang memiliki karir yang luar biasa, bukan pula mereka yang sudah masuk jajaran guru penggerak bukan pula karena dia memiliki gelar profesor jika mereka tidak dikenal oleh orang-orang disekitarnya. Nara sumber memberi perumpaan ada seorang guru yang meninggal kita namanya si Fulan, siapa namanya? Gak tahu, tapi saya lihat sering memakai baju batik PGRI padahal tetangga. Ternyata dia tidak lebih baik dari sandal jepit yang bisa cepat dicari sesuai dengan yang kita butuhkan maka dari itu apalah artinya jika kita tidak dikenal oleh orang-orang disekeliling kita.

sabd   Seperti Sabda nabi “Sebaik-baik manusia adalah manusia yang bermmanfaat bagi orang lain”. Mulailah melakukan sesuatu yang bermanfaat dengan menulis di blog, jika kita menjadi guru yang berprestasi, memiliki berbagai penghargaan, banyak piala berjajar dilemari maka tulislah di blog karena piala yang berjajar tersebut bisa musnah jika gempa menimpa, sehingga kita tidak akan pernah dikenang. Dalam paparan yang disampaikan melalui zoom, beliau mengajak kepada peserta KBMN yang mengikuti zoom untuk keluar dari zona nyaman, hanya melakukan aktifitas rutin yang itu itu saja. Dari pagi sampai sore hanya menjalankan tugas utama saja, sebagai contoh sebagai guru, mengerjakan RPP, ngajar dan pulang. Jangan sampai kita hanya dikenal dari seragamnya saja tapi tidak dikenal dari karyanya,dan manfaatnya. Untuk itu beliau mengajak kita meninggalkan jejak dalam hidup kita agar dikenang oleh lingkungan kita. 

Jika kita ingin menjadi orang hebat, jadilah orang yang memiliki produktifitas, memiliki ide-ide memiliki visi yang jauh ke depan, serta memiliki perencanaan yang baik untuk menuangkan ide ide agar menjadi produktif.



 Bagaimana cara kita menulis di blog supaya produktifitas?

  • Tujuan
  • Menemukan ide
  • Bergerak/ mulai menulis
  • Tuntaskan
  • Apload
  • Ber jejaring
  • Terus berkarya
  • Perbanyak teman disemua Lini
  • Analisa  global
  • Sukses………

Beliau menyampaikan bahwa berproses itu butuh kesabaran, butuh waktu, ketekunan dan dan doa yang selalu kita panjatkan. Dengan produktifitas yang kita miliki akan meraih sukses. kita akan membangun rasa percaya diri, walaupun kita berada pada lingkungan yang kurang baik. Tulislah seluruh aktifitas di lingkungan kerja ke dalam blog agar tersimpan aman di sepanjang jaman dan abadi tiada henti.

Pada akhirnyabeliau mengakhiri materinya dengan menyampaikan bahwa “manusia mati akan meninggalkan jejak-jejak langkah yang selama di dunia dilakukan”. Ibarat pepatah “Gajah mati meninggalkan gading, manusia mati meninggalkan nama baik”. Narasumber mengajak kita harus terus berkarya dan beradaptasi dengan perkembangan jaman, karya kita akan banyak bermanfaat buat orang banyak, Insya Allah akan tetap  dikenang dengan karya- karya kita.

 

Salam literasi.

Gunungkidul, 25 Januari 2023

 

 

 

 

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

MENCOBA APA SALAHNYA

PROPOSAL-2 PENELITIAN TINDAKAN KELAS (PTK) MENINGKATKAN KETRAMPILAN MEMBACA NYARING MELALUI MEDIA PIAS-PIAS KATA PADA SISWA KELAS I SDN MULUSAN TAHUN 2018-2019